Dalam rangka menjaga kebugaran tubuh, Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) mengajak Aparatur Sipil Negara (ASN) melaksanakan senam bersama.
Senam bersama itu langsung diikuti oleh ketua TP PKK Kabupaten Simalungun Ny Ratnawati Radiapoh Hasiholan Sinaga bersama perngurus TP PKK lainnya dan para pejabat serta ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Simalungun dengan mengikuti protokol kesehatan, bertempat di halaman kantor Bupati Simalungun, Pamatang Raya, Sumut, Jum’at 18/06/2021.
Sebelum pelaksanaan senam, instruktur senam mengajak para peserta melakukan latihan pernapasan yang dilanjutkan dengan pemanasan, hal itu bertujuan untuk membantu sendi dalam tubuh agar lebih luasa bergerak.
Ketua TP PKK Kabupaten Simalungun seusai senam mengatakan bahwa seman bersama ini merupakan salah program TP PKK yang pekaksanaannya akan terus berlanjut setiap hari Jum’at, bertujuan agar menjaga kebugaran tubuh tetap sehat dan meningkatkan semangat bekerja bagi ASN di Kabupaten Simalungun.
“Senam bersama ini akan terus berlanjut kami laksanakan setiap hari Jum’at, agar kebugaran tubuh kita tetap terjaga dan meningkatkan semangat bekerja bagi ASN sekaligus untuk meningkatkan imunitas tubuh juga, apalagi dimasa vandemi Covid-19 saat ini,”kata Ratnawati usai melaksankan senam bersama.
Menurutnya, pelaksanaan senam ini juga direncanakan akan dilaksanakan di setiap kecamatan sepanjang tidak berbenturan dengan kegiatan yang lain. “Jika tidak berbenturan dengan kegiatan yang lain kami juga akan melaksanakan senam di kecamatan,”katanya.
Berita Lainnya
Hadiri Panggung Hiburan Panen Hadiah Simpedes, Katua TP PKK Kabupaten Simalungun Mengajak Budayakan Menabung
Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Simalugun Ny Darmawati Anton Achmad Saragih didampingi sejumlah pengurus TP PKK...
Ketua TP PKK Kab. Simalungun, Ny Darmawati Anton Achmad Saragih Berpesan Kepada Anak-anak Agar Terus Belajar
Sementara Ketua Tim Penggerak Pemberdayaannya Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Simalungun, Ny Darmawati Anton Achmad Saragih Berpesan kepada anak-anak agar...
Jaga Keasrian dan Keindahan, Bupati dan Ketua TP PKK Simalungun Manfaatkan Pekarangan Rumah Dinas Sebagai Taman Buah dan Sayuran
Guna menjaga keasrian dan keindahan lingkungan rumah dinas, Ketua TP PKK Simalungun Ny Darmawati Anton Achmad Saragih memanfaatkan pekerangan rumah...
Ketua TP PKK Kabupaten Simalungun, Ny. Darmawati Anton Achmad Saragih: “Cegah Narkoba Dimulai Dari Rumah Sendiri”
Mengingat maraknya peredaran dan penyalahgunaan narkoba saat ini, Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Simalungun yang dipimpin Ny...
Ikuti Giat Women Program di Munas VI Apkasi, Ketua TP PKK Simalungun Berkomitmen, Menjadikan Organisasi PKK Sebagai Mitra Strategis Pemerintah
Ketua TP PKK Kabupaten Simalungun, Ny Darmawati Anton Saragih bersama Sekretaris TP PKK, Ny Juliana Saragih mengikuti kegiatan Women Program...
Tinjau Pelaksanaan Giat Posyandu, Ny. Darmawati Anton Achmad Saragih Motivasi Kader Posyandu Agar Tetap Semangat Memberikan Pelayanan
Ketua Tim Pembina Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu) Kabupaten Simalungun, Ny Darmawati Anton Achmad Saragih, bersama Ny Rospita Benny Gusman Sinaga...