Uskup Agung Medan Mgr Kornelius Sipayung OFM Cap, memberikan pemberkatan kepada Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga bersama istri Ratnawati Sidabutar agar diberikan kekuatan dalam menjalankan roda pemerintahan di Kabupaten Simalungun.
Pemberkatan itu dilakukan Uskup pada Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) Katolik Daerah Kabupaten Simalungun Tahun 2024, yang berlangsung di Kompleks Gereja Katolik Paroki St. Petrus dan Paulus Batu V Jln Asahan Kecamatan Siantar, Simalungun, Sumut, Sabtu (31/8/2024).
Uskup Agung Medan Beri Pemberkatan Kepada Bupati Simalungun Dalam Menjalankan Tugas Pemerintahan














“Semoga Tuhan memberkati dan memberikan kekuatan kepada pak Bupati dalam melaksanakan tugas pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat di Kabupaten Simalungun untuk ke depannya,”ucap Uskup.
Selanjutnya, Uskup Agung Medan juga menyematkan hiou pamoting kepada Bupati Simalungun bersama istri, sebagai semangat dalam melaksanakan tugas di Kabupaten Simalungun.
Menerima pemberkatan dari Uskup Agung dan hiou pamoting, Bupati mengucapkan terima kasih seraya memohon dukungan dan doa kepada Uskup Agung agar dalam melaksanakan tugas-tugas pelayanan kepada masyarakat selalu di berkati Tuhan dimasa yang aakan dating.
Selanjutnya Bupati Simalungun mengucapkan selamat hari ulang tahun kepada Uskup Agung Medan Mgr Kornelius Sipayung OFM Cap yang ke 54 Tahun, yang bertepatan bersamaan dengan digelarnya Pesparani tersebut.
Memperingati HUT Uskup Agung Medan itu, dilakukan pemotongan kue ulang tahun yang diiringi lagu “Selamat Ulang Tahun”.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Simalungun didampingi istri tercintanya, menerima sulangan kue ulang tahun dari Uskup Medan.
Berita Lainnya
Bupati Simalungun Hadiri Rakortek Perumahan Perdesaan Kementerian PKP RI
Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih menghadiri Rapat Koordinasi Teknis (Rakortek) Perumahan Perdesaan Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman Republik Indonesia (PKP...
Hadiri Halalbihalal DPD Partai Gerindra Sumut, Wakil Bupati Simalungun: “Pemkab Simalungun Siap Berkolaborasi Dengan Pemprovsu”
Bupati Simalungun diwakili Wakil Bupati, Benny Gusman Sinaga menghadiri acara Halalbihalal Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sumatera Utara (Sumut),...
Bupati Simalungun dan Ketua TP PKK Hadiri Peresmian Monumen Raja Sang Naualuh Damanik
Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih didampingi Ketua TP PKK Ny Darmawati Anton Achmad Saragih menghadiri peresmian monumen Raja Sang Naualuh...
Bupati Simalungun Kedatangan Tamu Kemendukbangga/BKKBN Prov. Sumut
Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih memerima kedatangan Kepala Perwakilan Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (Kemendukbangga/BKKBN)...
Pemkab Simalungun Gelar Upacara Peringatan Hari Otda Ke XXIX Tahun 2025
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun menggelar upacara peringatan hari Otonomi Daerah (Otda) ke XXIX Tahun 2025 di lapangan upacara Kantor Bupati...
Dalam rangka menjaga kebersihan dan keindahan Danau Toba, TNI AD bersama masyarakat bergotong royong membersihkan eceng gondok
Dalam rangka menjaga kebersihan dan keindahan Danau Toba, TNI AD bersama masyarakat bergotong royong membersihkan eceng gondok di perairan dikegiatan...