BPBD Kabupaten Simalungun Laksanakan Haroan Bolon Dengan Masyarakat Kecamatan Jawa Maraja Bah Jambi di Nagori Mekar Bahalat

Read Time:1 Minute, 7 Second

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bersama masyarakat Kecamatan Jawa Maraja Bah Jambi di Nagori Mekar Bahalat Kabupaten Simalungun, Sumut, melaksanakan kegiatan haroan bolon (gotong royong), (Rabu 7/9/2022).

Sasaran giat haroan bolon tersebut memperbaiki jalan protokol yang berada di wilayah Nagori Mekar Bahalat sepanjang lebih kurang 4 Km, dengan menggunakan alat berat bantuan dari pihak PTPN IV Kebun Bah Jambi.

Selain memperbaiki jalan, pelaksanaan kegiatan haroan bolon itu juga melakukan penanaman puluhan pohon mitigasi bencana yaitu pohon sukun disepanjang jalan tersebut.

Giat haroan bolon itu, juga di ikuti oleh ASN dari BPBD dan Kecamatan Jawa Maraja Bah Jambi, perangkat masyarakat Nagori Mekar Bahalat dan dihadiri oleh Forkopimca Jawa Maraja Bah Jambi.

BPBD Kabupaten Simalungun Laksanakan Haroan Bolon Dengan Masyarakat Kecamatan Jawa Maraja Bah Jambi di Nagori Mekar Bahalat

WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.55
WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.53
WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.53 (1)
WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.54 (1)
WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.54 (2)
WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.53 (2)
WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.54
WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.55 WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.53 WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.53 (1) WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.54 (1) WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.54 (2) WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.53 (2) WhatsApp Image 2022-09-08 at 11.51.54

Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kabupaten Simalungun Ramadhan Damanik melalui Sekretaris Manaor Silalahi mengatakan bahwa, kegiatan haroan bolom yang dilaksanakan pihaknya bersama masyarakat memperbaki jalan Kabupaten yang berada di wilayah Nagori Mekar Bahalat untuk memperlancar mobilisasi masyarakat dalam melaksanakan aktifitas sehari-hari.

“Selain melakukan perbaikan jalan, kami juga melakukan penanaman pohon mitigasi bencana yakni penanaman pohon sukun disepanjang jalan ini. Jadi ada nilai ekonomisnya untuk masyarakat,”kata Manaor.

Selanjutya, kepada masyarakat, Kalak BPBD Simalunngun berpesan agar senantiasa menaga jalan yang telah di perbaiki dan yang paling penting ikut serta menjaga alam, sehingga dampak bencana dapat dikurangi. “Mari kita jaga alam, agar alam menjaga kita,”ucapnya.

Loading

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
error6
fb-share-icon0
Tweet 20
fb-share-icon20