Curah hujan dengan intensitas tinggi akhir-akhir ini kembali terjadi di wilayah Kabupaten Simalungun, sehingga mengakibatkan meluapnya Sunagai Sikkam di Pasar Bawah Kelurahan Serbelawan, Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
Tinjau Lokasi Banjir di Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Bupati: “Pemkab Simalungun akan lakukan penanganan banjir jangka pendek”














Meluapnya Sungai Sikkam yang berada di Kecamatan Dolok Batu Naggar menyebabkan puluhan rumah warga terendam banjir. Meluapnya Sungai tersebut juga dikarenakan hujan dengan intensitas tinggi terjadi 4 kali dalam seminggu.
Melihat kondisi ini, Bupati Simalungun Anton Achmad Saragih bersama Ketua TP PKK Ny Darmawati Anton Achmad Saragih turun langsung meninjau lokasi dan rumah warga yang terdampak banjir, Jum’at (4/3/2025 ).
Dalam peninjauan tersebut, Bupati juga didampingi unsur Forkopimda, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (Kalak BPBD) Simalungun, Resman Saragih serta Forkopimca Dolok Batu Nanggar.
Banjir lagi-lagi terjadi di Pasar Bawah , Kelurahan Serbelawan, dimana dalam satu minggu sudah terjadi 4 x banjir, menyebabkan lebih kurang 100 rumah warga berdampak banjir.
Salman Abror, salah satu tokoh pemuda di Kecamatan Dolok Batu Nanggar menjelaskan bahwa, banjir terjadi karena air kiriman dari wilayah Tapian Dolok tepat nya dari perkebunan Brigestone.
“Kalau dulu terjadi banjir setahun sekali tepat nya di musim penghujan, tapi sekarang hujan deras sedikit aja terjadi Banjir,”tutur Salman.
Selanjutnya, Salman mewakili masyarakat Pasar Bawah Kelurahan Serbelawan menanti langkah kongkrit Pemerintah daerah dalam mengatasi banjir tersebut.
Salman mengatakan, untuk mengatasi banjir ini ia bermohon kepada Bapak Bupati untuk memfasilitasi pertemuan dengan pihak PT.Brigestone dan PTPN IV Dolok Ilir.
Ada beberapa permohonan yang akan disampaikan, antara lain, membuka pintu air layangan di Dolok Ilir, membuat bendungan di hulu, membuat areal penampungan air di areal perkebunan Bridgestone, merawat daerah sungai, dengan mengeruk sungai dan penghijauan sekitarnya sungai, dan memfasilitasi Tempat Pembuangan Sampah (TPA) yang memadai bagi masyarakat.
Disela peninjauan itu, Bupati Simalungun juga mengutarakan bahwa dirinya juga merasakan apa yang dirasakan oleh masyarakat yabg terdampak bajir.
“Saya bisa merasakan apa yang bapak ibu rasakan, dimana dalam suasana lebaran Idul Fitri terjadi banjir. Kami atas nama pemerintah kabupaten Simalungun memohon maaf dan siap bertanggung jawab,”kata Bupati.
Disampaikan Bupati, Pemkab Simalungun akan melakukan tahap pencegahan banjir jangka pendek dengan memperbaiki dinding sungai yang jebol akibat banjir.
“Untuk jangka panjangnya kita akan musyawarah dengan pihak-pihak terkait dan tim ahli untuk penanganan banjir di Pasar Bawah ini,”ujar Bupati.(*)
Berita Lainnya
Beri Bantuan Kepada Warga Terdampak Banjir Di Serbelawan, Bupati Simalungun Himbau Warga Tidak Buang Sampah Sebarangan
Suasana Idul Fitri 1446 H, tidak menyurutkan Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, apalagi terhadap masyarakat...
Kepengurusan FORASIMA Tingkat Kabupaten Simalungun Periode 2024-2026 Dikukuhkan
Bupati Simalungun diwakili Sekda Esron Sinaga mengukuhkan kepengurusan Forum Anak Simalungun (FORASIMA) Tingkat Kabupaten Simalungun Periode 2024-2026. Pengukuhan Kepengurusan Forasima...
Plt. Bupati Simalungun Apresiasi Roadshow Safari Dakwah Pemprov Sumut Bersama Ustad Yusuf Mansur
Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Simalungun, H. Zonny Waldi menghadiri Roadshow Safari Dakwah Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah/2024 Masehi...
Giat Marharoan Bolon di Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Ketua TP PKK Kab. Simalungun :“Marharoan Bolon Penuh Dengan Kasih”
Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Simalungun, Ny Radiapoh Hasiholan Sinaga mengatakan kegiatan Marharoan Bolon (Gotong Royong)...
Persiapan dan Sosialisasi KSB di Kecamatan Dobana
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun, Sumut, melalui Dinas Sosial bersama Kementerian Sosial RI dan Kecamatan Dolok Batu Nanggar (Dobana) melaksanakan persiapan...
Hadiri Wisuda RA Guppi, Camat Dobana: “Semoga Kedepan Menjadi Anak Saleh dan Salihah”
Camat Dolok Batu Nanggar (Dobana) Kabupaten Simalungun, Sumut, mengadiri acara Wisuda santri/sntriwan Raudhatul Athfal (RA) Guppi Dolok Merangir TP. 2021/2022,...