Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Simalungun Esron Sinaga mengajak masyarakat Kecamatan Girsang Sipangan Bolon untuk bersatu memajukan pariwisata Danau Toba Parapat.
Ajakan tersebut disampaikan Sekda mewakili Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga, saat meninjau pelaksanaan kegiatan Marharoan Bolon di kecamatan tersebut yang dipusatkan di Nagori Sipangan Bolon Mekar, Simalungun, Sumut, Selasa (20/8/2024).
“Mari kita bersatu padu agar Kecamatan Girsang Sipangan Bolon ini terkhusus daerah Parapat agar bisa maju kembali, sehingga banyak wisatawan yang datang kemari bukan hanya sebagai tempat singgah saja,”kata Sekda.
Giat Marharoan Bolon di Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Sekda Ajak Masyarakat Majukan Pariwisata Parapat Danau Toba
























Menurut Sekda, marharoan bolon adalah warisan dari nenek moyang atau para pendahulu kita, yang bertujuan untuk mempersatukan kita dalam rangka mencapai tujuan bersama.
“Marharoan bolon bukan serta merta tentang bergotong royong, marharoan bolon juga mengandung makna membangun bersama untuk tujuan bersama,”kata Sekda.
Dalam kesempatan itu, Ketua TP PKK Ny Ratnawati Radiapoh Hasiholan Sinaga yang juga turut hadir dalam peninjauan kegiatan Marharoan Bolon tersebut menyampaikan, Parapat dulunya sangat terkenal dan banyak wisatawan yang datang berkunjung.
“Tetapi kita lihat bagaimana sekarang?.. Kita harus bisa mengembalikan parapat seperti yang dulu, terkhusus kaum ibu,”ujar Ratnawati.
Untuk itu, Ratnawati mengajak kaum ibu untuk membantu dan mendukung para suami dalam melakukan pekerjaan, karena keberhasilan suami tergantung dari dukungan dan doa seorang sebagai istri.
Sebelumnya Camat Girsang Sipangan Bolon Oslando Parhusip dan Kadis Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu Pahala R Sinaga bersama Pangulu dan Lurah menyampaikan kesiapannya untuk mendukung gerakan Marharoan Bolon yang diinisiasi oleh Bupati Simalungun.
Kegiatan Marharoan Bolon di Kecamatan Girsang Sipangan Bolon juga dirangkai dengan pemberian berbagai bantuan dari Pemerintah Kabupaten Simalungun kepada masyarakat yang membutuhkan.
Pemerintah Kabupaten Simalungun juga memberikan bantuan sarana pendukung kepada pelaku UMKM. Selain itu juga menggelar pelayanan kesehatan secara gratis kepada masyarakat.
Berita Lainnya
Pemkab Simalungun Selenggarakan Pemassalan Olahraga dan Festival Olahraga Rekreasi
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) menyelenggarakan pemassalan olahraga dan festival olahraga rekreasi dengan kegiatan festival...
Peringatan Harkitknas Ke 117 Tahun di Kabupaten Simalungun Tahun 2025
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun menggelar upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitknas) ke 117 Tahun, dipusatkan di lapangan Kantor Bupati Simalungun,...
Bupati Simalungun Ingatkan ASN Agar Disiplin Dalam Bekerja
Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) agar meningkatkan disiplin dalam bekerja untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat....
Pemkab Simalungun Gelar Pertemuan Koordinasi Mitra Dalam Rangka Mendukung Pelaksanaan Germas
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun melalui Dinas Kesehatan menggelar Pertemuan Koordinasi Mitra dalam rangka mendukung pelaksanaan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas)...
Dukung Realisasi Program Asta Cita Presiden RI Dalam Memperkuat Ekonomi Rakyat, Bupati Simalungun Buka Musdessus Pembentukan Kopdes Merah Putih di Nagori Rambung Merah
Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih secara resmi membuka Musyawarah Desa Khusus (Musdessus) pembentukan Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih di Nagori/Desa...
Bupati Simalungun Lakukan Wisuda Bagi Peserta Sekolah Lansia Tangguh Nagori Siantar Estate Kecamatan Siantar Standard 1
Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih bersama Ketua TP PKK Ny Darmawati Anton Achmad Saragih melakukan wisuda terhadap bagi peserta sekolah...