Bupati Simalungun diwakili Wakil Bupati H Zonny Waldi didampingi Kadis Hanpangnaker Robert Pangaribuan dan Plt Kadis PPKB Gimrood Sinaga mengikuti kegiatan pra pendampingan Tim Terpadu Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) di Sumatera Utara melalui aplikasi zoom meeting dari rumah dinas Wakil Bupati Simalungun Jln Suri-suri Pematang Simalungun Kecamatan Siantar, Sumut, Selasa (4/10/2022).
Zoom meeting itu juga diikuti oleh instansi terkait lainnya yang tergabung dalam TPPS antara lain Dinas kesehatan, Dinas PMPN, Dinas PPPA, Bappeda, Dinas Sosial, Dinas Perindag, Dinas Pendidikan, Satgas Stunting dan PKK.
Secara daring giat itu juga diikuti dan di hadiri oleh Deputi bidang kesehatan Kemenko PMK RI drg Agus Suprapto, Deputi bidang dukungan kebijakan pembangunan manusia dan pemerataan pembangunan Sekretariat Wakil Suprayoga Hadi dan Irma Siahaan dari Setwapres.
Pra pendampingan TPPS dilaksanakan sebagai tindak lanjut hasil rapat tingkat menteri tentang konvergensi anggaran dalam percepatan penurunan stunting dan hasil rapat koordinasi tindak lanjut persiapan pendampingan terpadu di 12 provinsi prioritas. Dimana Provinsi Sumatera Utara salah satu lokasi prioritas percepatan penurunan stunting.
Wakil Bupati Simalungun Ikuti Giat Pra Pendampingan TPPS secara Zoom Meeting.










Giat tersebut dilaksankan dalam bentuk Focus group discussion yang dibagi dalam tiga kelas. Dimana Kabupaten Simalungun tergabung dalam kelas dua bersama Kabupaten Batu Bara.
Dalam Focus group discussion dibahas antara lain regulasi terkait pendanaan instansi yang tergabung dalam TPPS, program yang telah dilaksanakan oleh masing-masing TPPS pada lokus stunting diwilayah masingmasing.
Wakil Bupati Simalungun H Zonny Waldi menyampaikan bahwa Pemkab Simalungun berkomitmen untuk pengentasan dan menurunkan stunting.
“Penanganan Stunting tidak dapat hanya dilakukan oleh dinas kesehatan saja, akan tetapi harus ada kolaborasi instansi terkait yang tergabung dalam TPPS, sehingga upaya kita dalam menurunkan stunting di Simalungun dapat terlaksana dengan baik,”kata Wakil Bupati.
Berita Lainnya
Bupati Simalungun Sidak, Tekankan Peningkatan Pelayanan Publik di Tingkat Kecamatan
Bupati Simalungun, Dr H Anton Achmad Saragih, melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah kantor kecamatan dan puskesmas, Selasa, (14/10/2025). Langkah...
Lomba Kreativitas Siswa dan Guru PAUD di Simalungun: Wujudkan PAUD Holistik Integratif
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun melalui Dinas Pendidikan menggelar lomba kreativitas siswa dan guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di lapangan...
Kunjungan Kerja Ketua TP PKK Simalungun ke PT Suri Tani Pemuka: Apresiasi dan Potensi Kerjasama
Ketua TP PKK Kabupaten Simalungun, Ny. Darmawati Anton Achmad Saragih, bersama Staf Ahli I TP PKK Ny. Rospita Benny Gusman...
Bupati Simalungun Tinjau Lokasi Banjir Serbelawan dan Serahkan Bantuan Kepada Warga Yang Terdampak
Bupati Simalungun, Dr. H. Anton Achmad Saragih, meninjau langsung lokasi banjir di Pasar Bawah, Kelurahan Serbelawan, Kecamatan Dolok Batu Nanggar,...
Rakornas TPAKD 2025: Sinergi Pemkab Simalungun, Pemerintah Pusat, dan OJK untuk Akses Keuangan Masyarakat – Bupati Simalungun Terima Piagam Penghargaan TPAKD Terbaik
Bupati Simalungun, Dr H Anton Achmad Saragih, menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) 2025 di...
Wakil Bupati Simalungun: Pemkab Simalungun Siap Bersinergi Dengan Pemprovsu Perluas Perlindungan Bagi Pekerja Rentan
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun menunjukkan komitmen penuh dalam mendukung program perlindungan pekerja rentan di Sumatera Utara. Dukungan ini diwujudkan melalui...