Kecamatan Tapian Dolok Kabupaten Simalungun, Sumut, melakukan pengecekan dan ujicoba peralatan cetak Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP-el) di Kantor Camat Tapian Dolok, Sabtu (4/6/2022).

Hal itu dilakukan oleh pihak kecamatan sehubungan peralatan untuk pencetakan KTP-el telah sampai di Kantor Kecamatan Tapian Dolok dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Simalungun.

Dalam pengecekan dan uji coba peralatan cetak KTP-el pihak kecamatan didampingi oleh Dinas Dukcapil Kabupaten Simalungun dan disaksikan oleh Camat Tapian Dolok Juraini Purba.

Kecamatan Tapian Dolok salah satu dari 10 kecamatan yang di tetapkan oleh Pemkab Simalungun dalam melakukan pencetakan KTP-el.

Dijadwalkan launching pencetakan KTP-el di 10 kecamatan tersebut akan dilaksanakan pada 7 Juni 2022 oleh Bupati Simalungun di Kecamatan Siantar.

Kecamatan Tapian Dolok Lakukan Ujicoba Alat Cetak KTP-el.

WhatsApp Image 2022-06-04 at 14.58.43 (1)
WhatsApp Image 2022-06-04 at 14.58.43
WhatsApp Image 2022-06-04 at 14.58.44 (1)
WhatsApp Image 2022-06-04 at 14.58.44 (2)
WhatsApp Image 2022-06-04 at 14.58.44
WhatsApp Image 2022-06-04 at 14.58.43 (1) WhatsApp Image 2022-06-04 at 14.58.43 WhatsApp Image 2022-06-04 at 14.58.44 (1) WhatsApp Image 2022-06-04 at 14.58.44 (2) WhatsApp Image 2022-06-04 at 14.58.44

Loading