Dalam rangka mendukung Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk meningkatkan produksi usaha serta meningkatkan kesejahteraan para pelaku UMKM, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun, melalui Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menegah (UKM) memberikan bantuan berupa saran pendukung bagi pelaku UMKM di kecamatan, Senin (27/6/2022).
Bantuan sarana pendukung untuk pelaku UMKM itu, secara langsung diserahkan kepada masing-masing pelaku UMKM di Kecamatan yang dilakukan oleh Kadis Koperasi dan UKM Kabupaten Simalungun Marulitua Tambunan bersama Sekretaris Dinas Sri Juliana Purba dan staf serta TP PKK Kabupaten Simalungun.
Seperti di Kecamatan Sidamanik dan Pamatang Sidamanik para pelaku UMKM di kedua kecamatan itu masing-masing menerima bantuan sarana pendukung UMKM berupa Mesin Jahit Jack Hight Speed Satu Jarum Merek Keaser Special KS X6, Mesin Sealer, Kuali Besar dan Mesin Pembuat Kelanting.
Sebelumnya, Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Simalungun juga telah memberikan bantuan berupa saran pendukung UMKM kepada 7 pelaku UMKM di Siantar dan Ujung Padang berupa Mesin Jahit dan Kuali Besar.
Sementara itu, bantuan saranan pendukung UMKM, sebelumnya juga telah diberikan kepada Kelompok Usaha Mikro Kecil Menengah (KUMKM) di Nagori Nagori Bosar Kecamatan Panombeian Panei berupa Mesin Jahit dan Mesin Obras kepada KUMKM Usaha Maju Bersama.
Pemkab SimalungunBeri Bantuan Sarana Pendukung Bagi Pelaku UMKM
Berita Lainnya
Pemkab Simalungun Laksanakan Kegiatan Cash Management System (CMS) SISKEUDES-Link di Harungguan
Simalungun, 19 November 2024 – Pemerintah Kabupaten Simalungun melaksanakan kegiatan Cash Management System (CMS) SISKEUDES-Link di Harungguan, sebagai bagian dari...
Plt Bupati Simalungun Resmikan Masjid Arridwan Ponpes Darul Misbah di Nagori Kasindir
Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Simalungun, H. Zonny Waldi meresmikan Masjid Arridwan Darul Misbah di Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Misbah, Nagori...
Di Event Aquabike Jetski Word Championship Danau Toba 2024, Plt Bupati Simalungun: “Danau Toba Indah dan Nyaman Untuk Di Kunjungi”
Event internasional Aquabike Jetski Word Championship Danau Toba 2024 yang telah memasuki hari ke tiga di perairan Danau Toba berjalan...
Di Malam Anugrah Pariwisata Simalungun, Pemkab Berikan Apresiasi dan Penghargaan terhadap Pengelola Wisata
Pemeritah Kabupaten (Pemkab) Simalungun melalui Dinas Kebudayaan, Periwisata dan Ekonimi Kreatif (Disbudparekraf) memberikan apresiasi dan penghargaan terhadap komitmen pengelola wisata...
Pesta Rakyat Danau Toba Warnai Ajang Internasional Road to Aquabike World Championship 2024
Ajang Pesta Rakyat Danau Toba secara khusus di venue Ruang Terbuka Publik (RTP) Pantai Bebas Parapat Danau Toba Kecamatan Girsang...
Semarakkan Road to Aquabike World Championship 2024, Pemkab Simalungun Gelar Fun Walk dan Senam Masal
Dalam rangka menyemarakkan event internasional Road to World Championship Aquabike 2024 yang akan berlangssung di perairan Danau Toba, Pemerintah Kabupaten...