Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga menandatangani Nota Kesepakatan Antara Pemerintah Kabupaten Simalungun dengan Direktorat Jenderal Pembinaan Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (Dirjen Binalavotas) Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia Budi Hartawan, tentang Peningkatan Kompetensi Sumber Daya Manusia Di Kabupaten Simalungun.
Penandatangan Nota Kesepakatan disaksikan oleh Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, di Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Medan Jln Gatot Subroto No Km 7,8 Lalang Kec. Medan Sungal Medan Kota Sumatra Utara, Selasa (17/5/2022)
Dalam Nota Kesepakatan ini antara lain dimaksudkan sebagai landasan Kerja sama bagi Para Pihak dalam rangka sinergi pelatihan untuk peningkatan kompetensi sumber daya manusia, seperti pemuda, masyarakat desa, pencari kerja dan pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di Kabupaten Simalungun, dan Nota Kesepakatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi, daya Saing dan produktivitas sumber daya manusia melalui penyelenggaraan pelatihan berbasis kompetensi.
Disamping itu Bupati Simalungun dan seluruh kepada daerah se-Sumatera Utara dan undangan lainnya menghadari peresmian/Inauguration of School Operation Pengembangan Balai Latihan Kerja (BLK) Maritim yang berada di lokasi BBPVP Medan.
Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Menaker-RI) Ida Fauziyah dalam sambutannya menyampaikan ada dua kondisi yang memerlukan langkah-langkah strategis bagi kita baik pemerintah pusat maupun Pemerintah daerah.
Kondisi yang pertama, Indonesia saat ini jumlah penduduk usia produktif yaitu 15 sampai 64 tahun, lebih besar jumlahnya di banding usia tidak produktif, dan ini harus di imbangi dengan peningkatan sumber daya manusianya. yang kedua adalah pandemi COVID-19 yang melanda Dunia, yang menjadi pukulan besar dalam Pembangunan bagi ketenagakerjaan di Indonesia
Bupati Simalungun Tandatangani Nota Kesepakatan bersama dengan Dirjen Binalavotas tentang Peningkatan Kompetensi Sumber Daya Manusia Di Kabupaten Simalungun.
“Kita masih memiliki pekerjaan berat yaitu meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan peningkatan pemulihan ekonomi kita dan karena hal itu Kementrian Tenaga Kerja melalui dinas dinas terkait di tuntut melalukan langkah langkah yang inovatif dalam upaya membangun, mengembangkan pelatihan vokasi yang mencetak tenaga kerja yang Kompeten,”kata Menteri.
Tampak hadir antara lain Gubernur Sumatera Utara diwakili Sekda Apipi Lubis, Kedutaan Austria daiwakil Fhilif Rashel, Dirjen Binalavotas Budi Hartawan, Konsul Jepang Mr. Takoni Susumu PhD, Walikota dan Bupati se-Sumatera Utara.
![]()
Berita Lainnya
820 PPPK Paruh Waktu di Lingkungan Pemkab Simalungun Formasi Tahun 2025 Menerima SK Pengangkatan
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun secara resmi melaksanakan pelantikan serta pemberian Surat Keputusan (SK) pengangkatan kepada 820 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian...
Bupati Simalungun Ucapkan Selamat Natal ke Wakil Bupati: Contohkan Toleransi Yang Baik ke Masyarakat
Suasana hangat menyelimuti Rumah Dinas Wakil Bupati Simalungun yang terletak di Jalan Suri-suri Nagori Pematang Simalungun, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun...
Hadiri Perayaan Natal PARSSI, Bupati Simalungun Berpesan Kepada Anak-anak Agar Tetap Bersabar, Semangat Belajar dan Berdoa
Bupati Simalungun, Dr H Anton Ahmad Saragih didampingi oleh Ketua TP.PKK Kabupaten Simalungun, Ny. Darmawati Anton Ahmad Saragih menghadiri perayaan...
Wujud Kepedulian dan Solidaritas Antar Daerah, Bupati Simalungun Salurkan Bantuan Kemanusiaan Kepada Korban Banjir di Kabupaten Langkat
Sebagai wujud nyata dari kepedulian dan solidaritas antar daerah yang diberikan kepada masyarakat yang sedang menghadapi kesulitan akibat musibah, Pemerintah...
Pemkab Simalungun Salurkan Bantuan Uang dan Sembako Ke Kabupaten Langkat dan Kabupaten Aceh Tamiang
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun telah melakukan penyaluran bantuan kemanusiaan untuk menolong korban bencana alam banjir di Kabupaten Langkat dan Aceh...
Bupati Simalungun Bersama Forkopimda Tinjau Pos Pam Natal dan Tahun Baru, Masyarakat Di Himbau Tetap Waspada Terkait Cuaca
Bupati Simalungun, Dr. H. Anton Achmad Saragih Forkopimda melakukan peninjauan Pos Pengamanan (Pos Pam) dalam rangka kesiapan menjelang perayaan Natal...