Rakor Dengan Pendamping PKH, Bupati Simalungun Minta Agar Bekerja Dengan Tulus

Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga memimpin rapat koordinasi (Rakor) dan pemberian pembinaan Sumber Daya Manusia kepada pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) Kabupaten Simalungun Tahun 2023.

Dalam memimpin Rakor, Bupati didampingi Ketua DPRD Simalungun Timbul Jaya Sibarani. Rakor tersebut berlangsung di rumah kediaman Bupati Simalungun di Kecamatan Purba, Simalungun, Sumut, Selasa (31/10/2023).

Rakor Dengan Pendamping PKH, Bupati Simalungun Minta Agar Bekerja Dengan Tulus

IMG-20231101-WA0008
IMG-20231101-WA0009
IMG-20231101-WA0010
IMG-20231101-WA0012
IMG-20231101-WA0011
IMG-20231101-WA0008 IMG-20231101-WA0009 IMG-20231101-WA0010 IMG-20231101-WA0012 IMG-20231101-WA0011

Dalam sambutannya Bupati mengatakan bahwa rakor tersebut sebagai bentuk kerinduan kepada para pendamping PKH, sembari mengajak seluruh Pendamping PKH agar bekerja dengan penuh tanggungjawab.

“Kalianlah ujung tombak di masyarakat yang mengetahui mana masyarakat kita yang kurang mampu dan yang membutuhkan bantuan,”kata Bupati.

Disampaikan Bupati, Kabupaten Simalungun terus berupaya berbenah untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Simalungun, dengan melakukan terobosan untuk menjemput bola ke kementerian.

“Dari tahun ke tahun pemerintah Kabupaten Simalungun menerima bantuan dari kementerian itu selalu meningkat. Semua itu berkat kerjasama, dan berdasarkan data yang yang kita berikan ke Kementerian,”ujar Bupati.

Menyinggung tentang peningkatan kesejahteraan para Pendamping SDM PKH, Bupati menyampaikan bahwa Pemkab Simalungun telah berkoordinasi dengan DPRD untuk menganggarkan kesejahteraan para pendamping PKH di Kabupaten Simalungun.

“Berkat koordinasi dan kerjasama itu, Pemerintah Kabupaten Simalungun telah dapat memberikan tali asih dan juga BPJS Ketenagakerjaan yang langsung di biayai pemerintah,”ucap Bupati.

Loading

error6
fb-share-icon0
Tweet 20
fb-share-icon20

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *